ads

Wednesday, November 10, 2010

Susu, Turunkan Berat Badan 6 Kg.

Ternyata Susu merupakan solusi tepat bagi anda yang membutuhkan program diet ketat. Tapi bukankah susu justru membuat badan kita menjadi melar ?? coba kita cari tahu mengenai penelitian yang di lakukan para peneliti dari Universitas Ben-Gurion berikut.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh para peneliti dari Universitas Ben-Gurion di Israel menemukan bahwa orang yang mengonsumsi susu atau produk olahannya berhasil menurunkan berat badan lebih banyak dibandingkan yang sebaliknya.

Penelitian itu melibatkan 300 responden berusia 40-65 tahun lebih dan memiliki berat badan berlebih. Para peneliti mendata berat badan dan memantau konsumsi susu pada responden selama dua tahun. Pada akhir tahun ditemukan, rata-rata peserta mengalami penyusutan berat badan sebanyak enam kilogram.

Vitamin D dan kalsium yang terkandung dalam susu adalah faktor utama yang dapat memengaruhi penyusutan berat badan. Kadar vitamin D dalam darah yang meningkat secara perlahan terbukti dapat membantu menurunkan berat badan.(ref:kesehatan)

No comments:

Post a Comment

Masukkan email Anda di sini untuk berlangganan info kesehatan dan kecantikan: